sukses budidaya ikan lele
sukses budidaya ikan lele

Cerita Budidaya: Sukses Budidaya Ikan Lele di KPD Pakai eFeeder

Halo, Bapak/Ibu Pembudidaya! Mari berkunjung ke Kampung Perikanan Digital! Kampung Perikanan Digital adalah hasil kerja sama eFishery dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Di program ini, Pembudidaya mendigitalisasi bisnis mereka dan memanfaatkan teknologi untuk mengoptimalkan budidaya mereka. Salah satu teknologi yang digunakan adalah eFeeder dari eFishery. 

Salah satu Pembudidaya yang ikut ke dalam program Kampung Perikanan Digital (KPD) adalah Pak Munalik, Pembudidaya ikan asal Subang yang memilih untuk budidaya ikan lele. Beliau adalah sosok yang ramah dan gemar belajar. Bahkan, cerita dan pengalaman Pembudidaya lain menjadi sumber ilmu yang memotivasi Pak Munalik untuk dapat sukses budidaya ikan lele. 

“Iya, dengar cerita teman. Pengalaman ditipu, gagal panen, hasil panen, saya suka nanya juga ke mereka dan bisa dijadikan pelajaran buat saya,” ucap beliau. 

Di awal memulai bisnis budidayanya, Pak Munalik dipenuhi ketakutan. Ia tidak memiliki bekal modal maupun pengetahuan yang mumpuni untuk memulai bisnisnya dari nol. Untuk menghindari kegagalan, ia pun mengurungkan niatnya untuk langsung terjun berbudidaya. Berbeda dengan Pembudidaya lainnya yang banyak mencoba dan gagal dalam berbudidaya, Pak Munalik memilih untuk benar-benar mempelajari seluk-beluk budidaya ikan lele sebelum memulai bisnisnya. Ia belajar kiri-kanan hingga siap untuk berbudidaya, dari mulai mendengar cerita Pembudidaya lainnya hingga mencari ahli budidaya ikan yang terpercaya. Bisa dibilang, proses mencari ilmunya lebih lama dibandingkan umur budidaya Pak Munalik saat ini!

Saat ini, Pak Munalik memiliki 4 buah kolam tanah dengan ukuran rata-rata 25×2 m. Dari 4 kolam tersebut, 3 di antaranya menggunakan eFeeder untuk Ikan dari eFishery. Padat tebar kolamnya sekitar 110.000 ekor per kolam.

Setelah memiliki pengalaman dan mencari ilmu budidaya ikan lele, Pak Munalik berbagi cerita pengalamannya menggunakan eFeeder. 

“Ketika masih memberi pakan secara manual, capek karena harus angkat sana sini. Belum lagi ketika hujan, ikan telat diberi pakan. Banyak ketakutan ketika masih manual. Kini, karena pakai eFeeder, sangat terbantu dari waktu tebar pakan, tenaga, dan hasil panen,” ucap Pak Munalik.

Setelah menggunakan eFeeder, ikan lele Pak Munalik bisa mencapai ukuran 5-7 ekor/kg dengan lebih cepat. Bahkan, pertumbuhan ikan lele pun lebih merata karena pemberian pakannya yang lebih merata.

Itulah Cerita Budidaya Pak Munalik yang telah sukses budidaya ikan lele dengan menggunakan eFeeder.

Download eFisheryKu dan registrasi sekarang juga untuk akses eFeeder dengan klik tombol di bawah ini!