cara mendapatkan sertifikasi cbib untuk budidaya udang
cara mendapatkan sertifikasi cbib untuk budidaya udang

Cara Mendapatkan Sertifikasi CBIB untuk Budidaya Udang

Artikel Ini Telah Direview Oleh:

Syavin Pristiwayuning
Syavin Pristiwayuning

Penulis Makalah Ilmiah Perikanan

Halo, Bapak/Ibu Petambak! Apakah Bapak/Ibu sedang mengajukan sertifikasi CBIB dan ingin mengetahui cara mendapatkan sertifikasi CBIB untuk budidaya udang? Cara Budidaya Ikan yang Baik (CBIB) adalah program di bidang budidaya perikanan yang bisa menjamin keamanan pangan hasil perikanan. Sertifikat CBIB udang harus dimiliki semua Petambak, baik itu Petambak perorangan maupun non perorangan yang mempunyai badan usaha. Lantas, apa saja syarat mendapatkan CBIB dan bagaimana prosesnya? Simak selengkapnya di artikel ini! 

Apa itu CBIB? 

petambak udang membawa udang
Source: eFishery
Cara Budidaya Ikan yang Baik (CBIB) merupakan standar yang digunakan untuk membudidayakan dan memanen hasil perikanan dalam lingkungan yang terkontrol dalam  rangka menjamin keamanan kualitasnya. Jika ingin diakui oleh CBIB, Bapak/Ibu harus memegang sertifikasi CBIB yang bisa didapatkan melalui lembaga LSPro (Lembaga Sertifikasi Produk).  Salah satu hal yang melatarbelakangi adanya CBIB adalah kecenderungan masyarakat terhadap keamanan produk perikanan hasil budidaya, yang menuntut Petambak untuk memproduksi udang dengan  memperhatikan kualitas produk dan keamanannya bagi lingkungan sekitar. Dalam penilaiannya, faktor-faktor yang menentukan Bapak/Ibu dalam mendapatkan sertifikasi ini adalah: 
  1. Lokasi tambak budidaya
  2. Suplai air atau input air
  3. Tata letak dan desain tambak
  4. Kebersihan fasilitas dan perlengkapan budidaya
  5. Persiapan wadah budidaya
  6. Pengelolaan air tambak
  7. Kualitas benur dan pakan
  8. Jumlah penggunaan bahan kimia/biologi 
  9. Penggunaan es dan air
  10. Cara panen dan penanganan hasilnya 
  11. Proses pembuangan limbah
  12. Kebersihan orang-orang yang bekerja di tambak
Dengan adanya CBIB, peningkatan mutu produk perikanan budidaya lebih diarahkan untuk memberikan jaminan keamanan pangan. Hal ini juga menyangkut bahan baku hingga produk akhir hasil budidaya yang bebas dari bahan cemaran sesuai persyaratan pasar. Untuk mendapatkan sertifikasi CBIB, berikut adalah syarat dan caranya:

Syarat Membuat Sertifikasi CBIB 

ilustrasi tambak udang
Source: eFishery
Syarat utama untuk mengajukan sertifikasi CBIB adalah melengkapi dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Untuk mengetahui dokumen-dokumen apa saja yang dibutuhkan, lihat selengkapnya di bawah:
  1. Memenuhi Standar IndoGAP (SNI CBIB Udang 8228.1)
  2. Mempunyai Dokumen Skema Sertifikasi IndoGAP (CBIB) yang dilaksanakan LSPro (terdiri dari Dokumen Sistem Manajemen Mutu seperti Panduan Mutu, Prosedur, Instruksi Kerja, dan Formulir yang nantinya diberikan)
  3. Nomor Izin Berusaha (NIB)
  4. Surat Penerapan Prinsip-Prinsip CBIB
  5. Gambar tata letak unit budidaya udang, bila memungkinkan foto dari udara (menggunakan drone) atau gambar dari Google Earth dengan keterangan: i. Wadah budidaya, gudang, IPAL, dan ukurannya ii. Nomor wadah/kolam budidaya iii. Saluran/pintu masuk dan keluar air iv. Keterangan lain yang diperlukan
  6. Standar Operasional Prosedur  (SOP) beserta dokumen budidaya (catatan, pengujian, dan pembelian sarana budidaya)
  7. Struktur organisasi perusahaan (bagi pemohon dengan jumlah personel 3 orang atau lebih), dengan penjelasan tugas dan fungsinya masing-masing
  8. Fotokopi Dokumen persetujuan Lingkungan: SPPL (Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup), PKPLH Pelaksanaan UKL/UPL, atau pelaksanaan RPL/RKL AMDAL
  9. Fotokopi Dokumen kesejahteraan pekerja (untuk unit usaha berbadan hukum)

Cara Membuat Sertifikasi CBIB 

Setelah melengkapi persyaratan dokumen yang diperlukan, Bapak/Ibu bisa melakukan hal-hal berikut:
alur pembuatan sertifikasi cbib untuk budidaya udang
Source: Ministry of Maritime Affairs and Fisheries
  1. Menyampaikan permohonan pembuatan sertifikasi CBIB dalam bentuk soft copy dan/atau hard copy ke LSPro IndoGAP terakreditasi.
  2. Menunggu permohonan sertifikasi CBIB untuk diperiksa oleh LSPro menggunakan Formulir Pemeriksaan Dokumen Sertifikasi.
  3. Mendapatkan informasi mengenai biaya sertifikasi dari LSPro dan memberikan bukti pembayaran apabila sudah membayar.
  4. Menandatangani perjanjian pembuatan sertifikasi CBIB secara online atau tatap muka.
  5. Menunggu proses audit sertifikat CBIB yang dilakukan sebanyak 2 kali.
  6. Jika kedua proses audit sudah diselesaikan oleh auditor, LSPro akan melakukan peninjauan terhadap dokumen tersebut.
  7. Terakhir, LSPro akan menerbitkan sertifikat CBIB beserta Surat Atestasi Tanda IndoGAP bagi unit budidaya yang telah lulus dan berhasil mendapatkan sertifikasi CBIB.
Jika sertifikasi CBIB sudah di tangan, Bapak/Ibu mempunyai hak untuk menggunakan tanda IndoGAP selama budidaya. Namun, nantinya LSPro akan melakukan pengawasan berkala agar semua aspek benar-benar diterapkan sesuai Prosedur Operasional Standar yang telah disusun. Pengawasan ini akan dilakukan setidaknya sekali dalam 1 tahun.  Jika Bapak/Ibu konsisten dalam menerapkan CBIB, sertifikat dapat diperpanjang. Pengajuan perpanjangan sertifikasi CBIB dilakukan paling lambat sebulan sebelum sertifikat berakhir untuk memastikan bahwa kegiatan usaha budidaya perikanan telah dilakukan sesuai dengan kaidah CBIB. Jangka waktu berlakunya sertifikat CBIB bergantung pada tingkat kelulusan unit pembesaran, yaitu:
  1. Tingkat I     : 3 (tiga) tahun sejak tanggal penerbitan
  2. Tingkat II    : 2 (dua) tahun sejak tanggal penerbitan
  3. Tingkat III   : 1 (satu) tahun sejak tanggal penerbitan

Cari Tahu Cara Mendapatkan Sertifikasi CBIB di Acara Budidaya eFishery

Need Help Regarding Shrimp Cultivation Business?

Fill in your personal data in the following form. Our team will immediately contact you via the number cellphone attached. Make sure the data entered is correct.

Cara dan tips sukses mendapatkan sertifikasi CBIB bisa Bapak/Ibu dapatkan melalui webinar Cultivation Event which are regularly held eFishery. Tidak hanya membicarakan tentang cara mendapatkan sertifikasi CBIB, webinar-webinar yang ada di Cultivation Event will also thoroughly explore various kinds of interesting topics about shrimp farming. Get an invite to follow Acara Budidaya secara gratis by creating an account on efarm app!

Fill out the form above to register on the app eFarm!

Syavin Pristiwayuning - Penulis Makalah Ilmiah Perikanan
Syavin Pristiwayuning - Penulis Makalah Ilmiah Perikanan

Berpengalaman sebagai asisten koordinator pelatihan teknisi pada tahun 2020 dan saat ini aktif sebagai Technical Support Online di eFishery

  • https://diskan.kamparkab.go.id/public/dokumen/cbib-sop.pdf
  • http://wicaramina.blogspot.com/2015/02/sekilas-cbib.html